Mode baru pada CSGO, Langsung gaskeunn !




Pada 6 Desember 2018 kemarin, valve secara resmi menggratiskan CSGO versi online. Memang CSGO telah digratiskan beberapa waktu yang lalu, namun itu hanya CSGO Free yang hanya dapat dimainkan secara offline. Untuk kali ini Valve benar-benar menggratiskan versi online sehingga game ini sekarang dapat diakses oleh semua orang tanpa membayar sepeserpun. Hal ini tentu mendapat banyak kontra dari para pemain lama yang sudah membeli game ini. Dalam artikel ini kita akan membahas perbedaan antara pemain lama dengan pemain  

Dalam artikel resmi di steam, dijelaskan bahwa CSGO yang sekarang tersedia secara gratis mempunyai fitur yang tidak ada bedanya sama sekali dengan yang dulu. Player baru dapat bermain semua mode yang ada, mendapat drop skin, dsb. Lalu apa bedanya? Jika kalian melihat halaman penjualan CSGO, maka akan ada pilihan pembelian CSGO Prime Status. Apa itu? Prime status ibaratnya seperti fitur premium pada game-game lain. Jika kalian punya prime status, maka di match kalian juga akan bertemu dengan prime player yang lain dan tidak akan bertemu dengan pemain baru yang tidak melakukan upgrade ke prime.

Dengan prime status ini, player juga bisa mendapatkan drop item khusus prime account. Prime status ini bisa didapatkan dengan bermain sampai Rank 21 lalu memasukkan nomor telepon ke akun Steam, atau dengan membeli Upgrade Prime status di steam store. Jadi ya sama saja seperti dulu. Dulu waktu sudah rank 21, saya langsung memasukkan nomor telepon dan dapat prime status. Waktu itu CSGO masih berbayar. Nah, bagaimana dengan pemain berbayar yang belum dapat prime? Mereka akan langsung mendapat prime status tanpa memasukkan nomor telepon. Jadi intinya yang bayar pasti dapat prime. Selain itu, Pemain lama akan mendapatkan Badge Loyality yang menurut saya tidak terlalu berguna juga.

Selanjutnya kita akan membahas tentang mode baru yang ada di CSGO, yaitu Battle Royale bernama Danger Zone. Mode ini mirip dengan game-game battle royale lain. Player bisa bermain solo, duo, atau trio di map yang hanya ada satu. Di mode ini, player mendapatkan tablet yang bisa digunakan untuk melihat map, zona, membeli equipment, dsb. Saya sendiri masih merasa sulit bermain di battle royale karena sudah terbiasa dengan mode classic yang langsung mendapatkan senjata berupa pistol dan tidak perlu mencari barang-barang di awal permainan.

Jadi kesimpulannya, hanya satu yang membedakan antara pemain baru dengan pemain lama, yaitu Badge Loyality yang didapatkan oleh pemain lama. Tapi, beda dengan prime account. Semua player prime bisa mendapatkan Souvenir MP5-SD Lab Rats dengan bermain di Danger Zone sampai mendapatkan 250EXP. Di lain sisi, sebenarnya saya merasa pemain baru bisa mendapatkan prime secara gratis ini kurang adil. Tapi, ada satu keuntungan yang bisa saya ambil, yaitu saya bisa membuat akun smurf dengan gratis.

Post a Comment

0 Comments